Apa Makna Merdeka Bagimu?

 

Bengkel Bunda

Halo, Sahabat Bengkel Bunda..

Apa kabar? Semoga selalu baik, ya!

Masih bulan Agustus, nih! Masih merasakan suasana kemeriahan perayaan kemerdekaan.

Tidak terasa, Indonesia sudah 77 tahun merdeka ya tahun ini. Semoga Indonesia makin jaya. Bisa pulih lebih cepat, bangkit lebih kuat. 

Makna Merdeka 

Berbicara tentang kemerdekaan, apa sih arti kata merdeka bagi sahabat? 

Apakah merdeka itu artinya bebas? Bebas dari belenggu siapapun? 

Setiap orang bisa mengungkapkan arti merdekanya sendiri. 

Kalau menurut KBBI, merdeka itu artinya :

mer·de·ka /merdéka/ a 1 bebas (dari perhambaan, penjajahan, dan sebagainya); berdiri sendiri: sejak proklamasi tanggal 17 Agustus 1945 itu, bangsa kita sudah --; 2 tidak terkena atau lepas dari tuntutan: -- dari tuntutan penjara seumur hidup; 3 tidak terikat, tidak bergantung kepada orang atau pihak tertentu; leluasa.

Urip Iku Urup 

Kali ini Bengkel Bunda ingin memaknai arti merdeka sebagaimana salah satu falsafah Sunan Kalijaga, " Urip iku Urip", artinya hidup itu nyala. 

Bengkel Bunda

Urip Iku Urup, yang bermakna Hidup itu Nyala adalah satu dari 10 ajaran Sunan Kalijaga. Falsafah ini mengajak agar hidup kita memberi manfaat bagi orang lain di sekitar kita.

Bagaikan cahaya yang mampu menerangi kegelapan disekitarnya.Makin besar nyala api, tentu akan semakin luas menerangi.

Baca Juga : Hidup Lebih Bahagia dengan 3 Cara Berpikir Positiff Berikut Ini

Begitu pun hidup kita. Kian besar memberi manfaat, tentu akan semakin baik. Agama apa pun mengajarkan agar menjadi manusia yang berguna. 

Bengkel Bunda Menebar Manfaat

Bengkel Bunda ingin menebar manfaat kepada banyak perempuan. Membantu para perempuan bisa tumbuh menjadi percaya diri dengan semua potensi yang dimilikinya. 

Ingin menjadi ibu rumah tangga yang percaya diri? Bisa! Bisa belajar bersama Teh Dian. Ibu rumah tangga yang juga seorang praktisi Tallent Mapping

Ingin menjadi perempuan pebisnis yang percaya diri? Bisa! Ada Teh Fuji yang siap berbagi. Bagaimana menjalani perannya sebagai pebisnis sekaligus ibu dari 5 orang anak. 

Atau mau percaya diri menjadi seorang penulis? Bisa juga! Ada Mbak DK, yang siap membagikan pengalamannya menjadi seorang penulis buku sekaligus blogger. 

Baca Juga : Pelatihan Menulis Bengkel Bunda

Atau beragam potensi lainnya. Semua akan berkembang pesat jika kita punya rasa percaya diri yang tinggi. 

Bengkel Bunda hadir membersamai para perempuan untuk menumbuhkan serta memancarkan rasa percaya diri dengan profesi yang disandangnya. 

Merdeka!

Raih merdekamu dengan rasa percaya diri.

No comments